Nasi Likku


Bismillah
Karena zauji kurang suka nasi campur, jadi saya nggak pernah sekalipun membuat nasi yang diolah dengan berbagai macam rasa. Padahal pengen juga kan sesekali mencoba. Apalagi saudi terkenal dengan macam-macam nasi campur, ada nasi mandi, nasi kebuli, nasi bukhori dan masih banyak nasi lainnya. Biasanya nasinya diolah dengan rempah, bunga dan kacang-kacangan. Plus bahan utama daging atau ayam, bisa utuh ataupun berupa potongan-potongan. Nikmat sekali.
Mumpung zauji lagi safar, kesempatan deh membuat nasi campur. Perdana saya membuat nasi likku khas makassar. Membudayakan yang dari indonesia dulu. Silahkan dicoba ya.

Resep Nasi Likku
Sumber: MBM
Bahan:
1. 1 ekor ayam ,potong mnjadi beberapa bagian
2. 200 ml santan kental
3. 1/2 kg lengkuas, parut, sisihkan.
Bumbu halus:
1. 3 butir bawang merah
2. 3 siung bawang putih
3. 3 ruas jari jahe
4. 10 butir merica
5. Seruas jari kunyit
6. 3 lembar daun salam
7. 1 sdt garam
8. 2 sdt kaldu ayam bubuk
9. 5 sdm minyak goreng
Pelengkap:
Bawang goreng
Cara Membuat:
1. Tumis bumbu halus kecuali daun salam hingga harum, masukkan ayam, aduk hingga tercampur rata kira-kira 5 menit,
2. Masukkan daun salam,aduk perlahan.
3. Setelah bumbu agak meresap masukkan santan kental, aduk, kecilkan api.
4. Tutup, masak hingga air agak surut cenderung kering. Sesekali diaduk supaya bumbu yang dibawah tidak gosong.
5. Bila matang, angkat, balurkan ke atas nasi hangat, aduk sedikit lalu taburkan bawang goreng. Sajikan.
Selamat Mencoba ^_^
24 Feb 2014

No comments: