Rainbow Cake with ButterCream

Bismillah
Hari ni tanggal 14 oktober 2013, pengen aja bikin sesuatu yg spesial walaupun nggak merayakan…(Nggak boleh kan soalnya). Bikin rainbow cake dengan pink buttercream diberi topping Dcc serut warna pink juga serta Icing warna warni. So beuty just like me . Agak ribet buatnya memakan waktu seharian. Tapi pas jadi seneng banged, indah masyaAlloh. Cake hias pertamaku yang full saya hias sendiri….so cute.

Resep Rainbow Cake with ButterCream
Sumber: Dapur Aisyah, butter cream di resep cake lezat.blogspot.com
Bahan:
1. 6 butir telur
2. 200 gram gula pasir
3. ½ sendok teh baking soda atau baking powder
4. 125 gram tepung terigu
5. 3-5 sdm susu bubuk
6. Vanili bubuk secukupnya
7. 175 ml minyak
8. 100 gram WCC
9. 6 Pewarna Kue/pasta (urutan dari bawah: ungu, biru, hijau, kuning, orange, merah. tersedia juga pewarna kue dengan rasa buah-buahan, seperti misalnya yang warna Kuning rasa Nanas, dan lain sebagainya).
10. Choco chip warna-warni
11. Coklat blok strawbery
12. Icing warna-warni
Topping Cream:
Bahan :
1. 225 gram mentega tawar atau shortening
2. 75 gram gula bubuk atau tepung gula
3. 1 1/2 sdm susu kental manis
4. 1 sdt pasta frambozen warna pink
Cara Membuat:
1. Kocok telur dan gula dengan mixer selama 20-25 menit sambil masukkan
krim pengembang kue, kocok terus hingga mengembang dan berwarna putih.
2. Kemudian masukkan campuran tepung terigu, aduk pelan-pelan dengan mixer kecepatan paling rendah.
3. Tuangkan campuran cokelat blok danminyak, kemudian aduk merata dengan spatula.
4. Bagi adonan ke dalam 6 loyang yang telah disediakan (sesuai dengan jumlah
pewarna yang tersedia, masing-masing loyang campur dengan 1 pewarna). Atau 1 loyang bergantian, saya menggunakan loyang brownis 20×10 cm
5. Kukus semua loyang selama 10 menit (atau bisa juga kukus satu persatu secara bergantian)
6. Jika semua adonan sudah dingin disusun sesuai warna, lapisi setiap tingkatnya dengan buttercream
7. Setelah jadi, lapisi Rainbow Cake dengan buttercream tadi dan taburi di atas nya dengan coklat blok strawbery serut, choco chip warna-warni dan Icing warna-warni yang sudah dibentuk

Cara Membuat Butter Cream:
1. Kocok butter hingga tampak halus, lalu masukkan gula bubuk kocok lagi. Agar manambah rasa manis masukkan susu kental manis dan kocok semua bahan hingga rata dan terlihat lebih halus.
2. Setelah tercampur rata, naikkan kecepatan mixer di posisi sedang. Kocok terus selama minimal 30 menit. Sampai butter cream benar-benar mengembang dan putih. Dan siap pakai deh.
3. Butter cream bisa diberi rasa yang lain, misalnya cokelat, strawberry atau daun pandan yang sudah dihaluskan dengan mencampurkannya ke butter cream yang sudah jadi. Ini sekaligus bisa menjadi pewarna alami butter cream, menggantikan pewarna makanan lainnya. Saya menggunakan pasta frambozen pink.
Nb: tekhnik membuat Icing bisa dilihat di resep fondant cake disini:
Selamat Mencoba^_^

14 Okt 2013

No comments: