Sphered Pie

Bismillah
Sarapan ala bule yuk. Sebenarnya resep asli yang saya dapat dari mbak deasy tidak memakai nasi. Full potato. Namun qadarallah kentangnya tinggal dua buah. Saya change dengan nasi aja. Sama enaknya kok. Anak-anak suka sekali. Dagingnya saya ganti ayam dan sayur ala indonesia. Jadi sarapan asia deh jadinya, xixixiixxi. Tapi saya share resep asli sebelum dimodified dengan rice ya, mana tau mau ikut nyoba breakfast ala bule, hehehe.
Resep Sphered Pie
Sumber: Deasy Robert
Bahan:
1. 300 gram kentang, kukus dan haluskan (optional tergantung wadah)
2. 200 gram daging potong dadu
3. 1 bonggol sawi
4. 5 lembar kol
5. 1 buah bawang bombay
6. 4 sdm saos
7. 3 siung bawang putih
8. 2 sdm kecap manis
9. 1 sdm kacang polong
10. 200 ml susu cair
11. 100 gram salted butter
12. 2 sdt garam
Cara Membuat:
1. Tumis bawang hingga harum, masukkan saos dan kecap manis, aduk rata.
2. Masukkan daging, masak hingga daging berubah warna. Masukkan sayuran dan kacang polong, masak hingga layu. Angkat dan sisihkan.
3. Campur kentang dengan susu dan butter. Aduk rata.
4. Tata di pirex atau wadah dari alumunium foil, daging dan sayur kemudian kentang halus diatasnya. Panggang hingga matang dan kecoklatan.
Selamat Mencoba ^_^
7 Jan 2014

No comments: