Kukis Coklat Berglasur



Bismillah

Saya tertarik sekali dengan aneka cookies dengan glasur warna warni, cantik kelihatannya. Cuma mau buatnya belum berani, kayaknya rumit ya. Belum berani atau malas ya? Hehehe. Jadi pas lihat kukis ini saya langsung jatuh hati. Warna coklat kombinasi putihnya cantik. Trus mirip-mirip juga dengan cookies yang dengan glasur warna warni itu. Jadi buat pemanasan, kita buat yang simpel satu warna dulu yah. Sekalian ngabisin stok mentega, last...ternyata buat glasurnya nggak susah kok. Anak-anak juga suka, diantara tiga serangkai kukis, ini yang mereka paling suka. Mungkin karena coklat ya. Siapa sih yang nolak coklat, hehee.

Oh ya, saya kalau buat cookies selalu setengah resep aja, selain karena perdana, trus sekalian menghemat mentega, jadi mentega sekilo ini bisa dapat aneka cookies dan pie. Seru khan? Lagian kan bosen juga makan cookies yang sama banyak-banyak (duh cookies itu disimpan, bukan langsung diabiskan ;p).


Resep Kukis Coklat Berglasur
Sumber: Hesti Kitchen

Bahan:

1. 150 gram mentega
2. 150 gram margarin
3. 250 gram gula halus/bubuk
4. 2 kuning telur
5. 300 gram tepung terigu
6. 25 gram susu bubuk
7. 25 gram tepung maizena
8. 50 gram coklat bubuk
9. 1 sdt baking powder
10. 1/4 sdt garam
11. Essens kopi/ pasta mocca

Bahan Glasur:

1. 1 putih telur
2. 150 gram gula halus
3. 1/2 sdm air jeruk nipis



Cara Membuat:

1. Campur mentega, margarin, gula, kuning telur dan gara,. kocok hingga tercampur rata sebentar saja.
2. Masukkan campuran terigu, maizena, susu, coklat bubuk dan baking powder sambil diayak. Aduk sampai rata.
3. Masukkan dalam cetakan semprit. Cetak diatas talam tanpa olesan margarin.
4. Panggang dengan panas 150 C selama kurang lebih 15 menit.
5. Sementara itu buat glasur: Kocok putih telur sampai agak mengembang, masukkan gula halus sedikit -sedikit sambil dikocok terus sampai mengembang. Tambahkan air jeruk nipis. Kocok rata. Masukkan dalam kantung segitiga yang dilubangi sedikit ujungnya.
6. Semprotkan diatas kur yang sudah matang. Oven sebentar saja asal kering. Angkat dan dinginkan.

Selamat Mencoba ^_^


With Love








post signature

No comments: