Cup Cake Kiwi




Bismillah

Sarapan dengan cupcake kiwi dengan segelas susu cocok sekali buat anak-anak. Apalagi cupcakenya dihias whipcream dan buah segar. Seperti makan es krim...hehee...



Saya cocok dengan resep ini. Cupcakenya lembut dan moist. Membuatnya dengan dikukus saja. Simpel lagi.

Walaupun kiwinya sedikit asam, dibikin seperti ini asemnya mengurang tertutupi manisnya cupcake. Balance menurutku. Aslinya resep strawberry cupcake dengan dioven dan sudah dimodifikasi ummu fatima menjadi cupcake kiwi kukus. Mau? Coba bikin yuuk.




Resep Cup Cake Kiwi
Sumber: Ummu Fatima

Bahan :

1. 100 gram mentega
2. 100 gram gula pasir
3. 125 gram terigu
4. 1/2 sdt baking powder
5. 2 telur
6. 1 buah kiwi segar, potong kecil2 tipis2

Bahan Topping:

1. Buttercream
2. Potongan buah kiwi segar

Cara Membuat :

1. Lelehkan mentega. Dinginkan.
2. Panaskan kukusan.
3. Kocok telur dan gula hingga mengembang.
4. Tambahkan terigu (yang sudah diayak dengan baking powder) sedikit demi sedikit, campur rata dengan mixer kecepatan rendah.
5. Tuang mentega cair dingin sedikit demi sedikit kedalam adonan. Aduk rata dengan spatula.
6. Masukkan potongan2 kiwi ke dalam adonan.
7. Tuang adonan ke cup kertas dalam cetakan muffin/cetakan bolu kukus mekar.
8. Masukkan cetakan ke dalam kukusan bila uap dalam kukusan sdh banyak (mendidih).
9. Kukus selama kurang lebih 15 menit hingga matang. Jangan lupa tutup kukusannya dibungkus kain.
10. Beri topping buttercream dan buah kiwi segar.

Selamat Mencoba ^_^





With Love







post signature

No comments: