Roti Sisir Labu Kuning






Bismillah

Umi lumayan sering juga beli roti sisir ini. Dulu nggak tahu apa namanya. Bentuknya panjang-panjang dan bergaris-garis. Nggak ada isinya tapi atasnya ditabur gula. Saya lumayan suka roti ini. Walaupun dulu lebih suka yang lain dibandingkan roti. Roti selalu pilihan terakhirlah ;p. Sejak tinggal di madinah, banyak selera saya yang berubah. Dulu nggak suka yang manis-manis, sekarang suka. Dulu nggak suka keju, yoghurt dan susu, sekarang doyan. Dulu nggak suka roti, sekarang demen. Hihihi list kesukaannya nambah, seiring juga dengan bertambahnya berat badan. Diet pun gagal melulu.



Seperti ini malam-malam kepingin bikin roti, tiba-tiba aja kepengennya. Pengen yang cantik warnanya, ingat ada stok labu kuning. Jadi gonjreng deh. Iseng nyoba ngulennya pakai mixer berkaki spiral, eh ternyata malah jadi cepat kalis elastis dan hasilnya lembut sekali. Duh, tau gitu dari dulu-dulu pake mixer aja, kan nggak capek ngulen :D. Yang penting sekali mixer jangan banyak-banyak. Paling banyak 250 gram aja. Beda kalau pakai heavy duty mixer. Moga aja suatu saat bisa beli. Aamiin.





Resep Roti Sisir Labu Kuning  
Sumber: Isna Sutanto

Bahan : 

1.400 gram tepung terigu protein tinggi
2. 200 gram labu kuning kukus, dihaluskan
3. 20 gram susu bubuk 
4. 1 1/2 sdt (6 gram) ragi instan 
5. 75 gram gula pasir 
6. 1 butir telur 
7. 1 kuning telur
8. 50 ml air es 
9. 75 gram margarin 
10. 1 sdt garam 



Bahan Olesan (aduk rata):

1. 1 kuning telur 
2. 1 sdm susu cair 

seratnya cantik
Cara Membuat :

1. Campur tepung terigu, labu kuning, susu bubuk, ragi instan, dan gula pasir. Aduk rata.
2. Tambahkan telur dan air es sedikit - sedikit sambil diuleni sampai kalis.
3. Masukkan margarin dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit. Kempiskan adonan.
4. Untuk membuat roti sisir. Timbang masing-masing 30 gram. Bulatkan. Diamkan 10 menit.
5. Giling adonan. Gulung dan bentuk oval. Letakkan di loyang loaf yang dioles margarin dan dialas kertas roti. Diamkan 30 menit sampai mengembang. Oles dengan bahan olesan taburi gula pasir.
6. Panggang selama 25 menit dengan suhu 190'C.
7. Angkat. Sajikan roti dengan olesan mentega. 

Selamat Mencoba ^_^


roti kondenya agak gosyong, kelupaan karena sibuk motret


With Love






post signature

No comments: