Teri Joss
Assalamualaikum
Bikin masakan ini, inspirasi dari acara masak2 di tv, cuma sedikit kumodifikasi menyesuaikan bahan yang ada. Aslinya pakai rimbang dan "kencong",tapi sy ganti buncis sama paprika aja. Nama masakannya teri joss... Pedes karena cabe rawitnya. Ini enak banged lho. Kali kedua sy bikin ini. Yg pertama nggak sempat dipotret. Makan ini bisa bikin nambah2 nasi.
Resep Teri Joss
Bahan:
1 genggam teri medan
10 buncis, potong kecil
1/4 paprika hijau dan merah, potong dadu
1 genggam toge
1 genggam cabe rawit, iris atau biarkan utuh
1 papan tempe, potong dadu dan goreng hingga kekuningan
2 bawang putih, memarkan dan haluskan
3 bawang merah, iris halus
1 lengkuas, memarkan
Air secukupnya (sedikit saja)
Garam
Cara Membuat:
Tumis bawang, cabe rawit dan lengkuas hingga wangi. Masukkan teri, aduk rata.
Masukkan paprika dan buncis. Masak hingga matang. Masukka toge dan tempe, aduk rata. Masukkan air. Masak hingga meresap. Sajikan.
About

Selma Wahida
Mom and House Wife
Live at Pekanbaru. Food photographer, Mom of Six and Ruslan's wifeRead More
No comments:
Post a Comment